AMBON, iNewsAmbon.id - Sekitar 10 rumah penduduk dilalap api saat kebakaran melanda pemukiman padat di kawasan Kapaha, kelurahan Pandan Kasturi, kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Selasa (26/9/2023) malam.
Informasi di lapangan, kobaran api mulanya sekitar pukul 19.00 WIT. Akibatnya, warga yang rumahnya terbakar harus mengungsi ke tempat yang aman.
Saat api mulai berkobar di TKP, warga sempat berusaha padamkan api dengan peralatan seadanya, namun karena banyak rumah yang terbuat dari bahan mudah terbakar sehingga api sulit dipadamkan.
Informasi yang dihimpun dari warga menuturkan, titik api berasal dari rumah seorang anggota TNI yang juga warga setempat. Dari rumah tersebut, api merembet dengan cepat membakar rumah-rumah lainnya.
Kepala Dinas Penyelamatan dan Pemadam Kebakaran Kota Ambon, Edwin Pattikawa menyebutkan kebakaran menghanguskan 10 rumah warga.
"Untuk data sementara rumah yang terbakar itu ada 10 unit. Itu masih data sementara karena tim masih terus mendata,” katanya di lokasi kebakaran kepada wartawan.
Menurut Edwin, belum ada laporan korban jiwa maupun luka dalam insiden terebut. “Sejauh ini tidak ada, saya belum dapat laporan,” ujarnya
Untuk memadamkan amukan api, sebanyak 6 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi kebakaran.
Edwin katakan, petugas sedikit menemui kendala untuk memadamkan kebakaran lantaran akses masuk ke lokasi yang sempit. “Kendalanya itu akses masuk,” katanya.
Sampai kini, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut, namun diduga karena hubungan arus pendek listrik (korslet).
Editor : Nevy Hetharia