get app
inews
Aa Text
Read Next : Enrico Matitaputty Paparkan Program Strategis Kota Ambon di Forum NBC 2024

Puluhan Liter Sopi dari Maluku Barat Daya Disita di Pelabuhan Slamet Riyadi Ambon

Minggu, 17 Desember 2023 | 05:00 WIB
header img
Aporat Polsek KPYS Ambon dengan barang sitaan miras sopi di Dermaga Slamet Riyadi.

AMBON, iNewsAmbon.id - Puluhan liter miras sopi dari Kabupaten Maluku Barat Daya disita aparat kepolisian Polsek Kawasan Pelabuhan Yos Sudarso (KPYS) Ambon.

Sopi disita saat KM Cantika Lestari 9F menambat  di Pelabuhan Slamet Riyadi, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Jumat (15/12/2023). 

KM Cantika Lestari 9F tiba di Ambon setelah menempuh perjalanan dari Pelabuhan Damer, Moa, Romang, Kisar (Maluku Barat Daya).

"Ini kegiatan rutin yang di tingkatkan (KRYD) di wilayah hukum Polsek KPYS Ambon.  Dengan sasaran Minuman keras tradisional jenis sopi, bahan tambang, dan barang ilegal lainnya," jelas Kapolsek KPYS Iptu Julkisno Kaisupy kepada wartawan, Sabtu (16/12/2023).

Pelaksanaan razia dilakukan berdasarkan Surat Perintah Tugas Nomor : Sprin/290/XII/2023/Polsek Kpys tanggal 01 Desember 2023 Sampai dengan tanggal 31 Desember 2023, Tentang Razia Miras, Narkoba, bahan tambang serta kelengkapan administrasi surat kendaraan di wilayah hukum Polsek KPYS.

Selama kegiatan berlangsung anggota polisi berhasil mengamankan minuman keras tradisional jenis sopi yang di kemas dengan menggunakan berbagai macam jenis dan bentuk.

“Total keseluruhan temuan minuman keras tradisional jenis sopi sebanyak 60 Liter. Selanjutnya barang bukti berupa minuman keras tradisional jenis sopi, langsung di bawa menuju Polsek KPYS," ungkap Kapolsek.

Editor : Nevy Hetharia

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut