get app
inews
Aa Text
Read Next : Debat Pilgub Maluku: Tiga Paslon Sampaikan Visi-Misi untuk Maluku Maju

11 Atlet Kempo Maluku Ikut Pra PON 2024 di Surabaya

Minggu, 20 Agustus 2023 | 03:02 WIB
header img
Tim Kempo Maluku berangkat menuju Surabaya mengikuti Kejurnas Pra PON 2024

AMBON, iNewsAmbon.id - Sebanyak 11 atlet cabang olahraga (cabor) kempo akan mewakili Maluku bertanding di Pra kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) tahun 2024.

11 atlet yang dikirimkan KONI Maluku akan bertanding pada nomor randori (tarung) dan nomor embu (seni gerak) berpasangan.

Pelatih Kempo Maluku, Jerry Lekahena, Sabtu (19/08/2023) mengatakan Pra PON 2024 cabor kempo akan berlangsung di Graha Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya, Jawa Timur pada tanggal 20-25 Agustus 2023.

"11 atlet yang dikirimkan didampingi oleh tiga orang pelatih. Kemarin (18/08/2023)  sudah dilakukan pelepasan oleh KONI Maluku dan hari ini kita berangkat dan siap untuk bertanding," jelas Lekahena.

Sebelumnya Ketua Harian KONI Provinsi Maluku, Mustafa Kamal mengaku kempo menjadi salah satu cabor andalan KONI Maluku dan selalu berhasil meraih medali pada pesta olahraga nasional di Indonesia tersebut.

Ia pun optimis saat bertanding di Pra PON para kenshi asal Maluku ini mampu mengantongi tiket menuju PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara.

"Kita berharap atlet kempo bisa meraih prestasi, sekaligus menambah jumlah atlet Maluku yang akan melaju ke PON Aceh-Sumut," tutupnya.

Editor : Nevy Hetharia

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut