SEVILLA, iNewsAmbon.id - Real Madrid hanya mampu bermain imbang 1-1 saat melawan Real Betis pada jornada ke-16 Liga Spanyol di Estadio Benito Villamarin, Sabtu (9/12/2023) malam WIB.
Hasil pertandingan tersebut, membuat posisi Real Madrid terancam tergusur daru puncak klasemen.
Bermain dengan pola 4-2-3-1, strategi Carlo Ancelotti ini tak membuahkan hasil di Babak pertama.
Los Blancos baru berhasil memecah kebuntuan pada babak kedua tepatnya menit ke-53. Berawal dari umpan cantik Brahim Diaz.
Bellingham yang lolos dari jebakan offside berhadapan satu lawan satu dengan kiper Betis, Rui Silva. Gelandang Inggris itu dengan santai menceploskan bola ke gawang Real Madrid.
Tapi Betis tak mau kalah di rumah sendiri berusaha menaikkan intensitas serangan. Usaha mereka berbuah manis.
Aitor Rubial mencetak gol penyeimbang menit ke-66. Tendangan roketnya dari luar kotak penalti merobek gawang Real Madrid. Itu menjadi gol terakhir di laga tersebut.
Meski imbang Real Madrid tetap di puncak klasemen sementara Liga Spanyol dengan 39 poin.
Namun mereka terancam digusur Girona di posisi kedua (38 poin).
Editor : Nevy Hetharia