JAKARTA, iNewsAmbon.id – Maluku FC dan PS Pelauw Putra akan mulai menjajal Liga 3 Nasional 2023/2024 pada 29 April hingga 7 Juni mendatang.
Dirilis dari laman resmi PSSI, Selasa (26/3/2024), Tim Maluku FC berada di Grup D bersama PS PTPN III, Persikas Subang, Persibangga, dan Caladium FC.
Sedangkan PS Pelauw Putra bertarung di Grup E bersama PS Palembang, Harnas 31 Grup, Dejan FC, dan Perse Ende.
Adapun Liga 3 musim 2023/2024 ini diikuti 80 tim yang siap berebut gelar juara.
Ke-80 tim akan terbagi ke dalam 16 grup untuk memperebutkan tiket lolos menuju babak 32 besar.
Masing-masing grup berisi lima tim dengan menggunakan format turnamen kandang setengah kompetisi.
Babak 32 besar yang dijadwalkan akan berlangsung mulai 11 hingga 16 Mei juga akan menggunakan format grup dengan format turnamen kandang setengah kompetisi.
Editor : Nevy Hetharia