get app
inews
Aa Text
Read Next : Operasi SAR Gabungan Cari Lansia Hilang di Hutan Maluku Tengah Belum Berhasil

Sudah 4 Hari, Anggota Kesdam Pattimura yang Terjatuh dari KM Dobonsolo Belum Ditemukan

Jum'at, 05 April 2024 | 04:34 WIB
header img
Upaya pencarian oleh Tim SAR Gabungan

AMBON, iNewsAmbon.id - Serka Rahmadiyanto anggota Kesdam XVI Pattimura diketahui terjatuh dari kapal KM Dobonsolo tujuan Ambon-Baubau saat kapal sementara berlayar, Senin (1/4/2024) lalu.

Sudah empat hari pencarian, Serka Rahmadiyanto belum juga ditemukan.

"Pencarian dilakukan selama tiga hari berturut-turut bersama dengan Basarnas Maluku. Dua hari ini bersama Kodim 1504 Ambon dan Kesdam XVI Pattimura juga turut terlibat," jelas Dandim Ambon, Kolonel Inf Leo Octavianus, Kamis (4/4/2024).

Menurut Dandim, pencarian hingga saat ini belum membuahkan hasil, karena terkendala ombak dan cuaca yang tidak bersahabat. 

Sementara itu, Kapten Kapal KM SAR Abimanyu Basarnas Maluku, Ismanto Laturua mengatakan operasi SAR akan terus dilakukan hingga hari ketujuh.

Jika korban tidak ditemukan, maka operasi akan ditutup.

"Titik pencarian berada di seputaran Pulau Ambalau dan Pulau Buru," ujarnya.

Editor : Nevy Hetharia

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut