SBY Takziah ke Rumah Duka Mendiang Titiek Puspa di Wisma Puspa Pancoran

JAKARTA, iNewsAmbon.id - Titiek Puspa meninggal dunia akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Bintaro, Jakarta Selatan setelah Shalat Jumat. Presiden Republik Indonesia (RI) ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pun turut hadir takziah untuk menyampaikan belasungkawa dan mendoakan nsecara langsung kepada keluarga mendiang di Wisma Puspa, Pancoran, Jakarta Selatan, Jumat (11/4/2025) pagi ini
Pantauan di lokasi, SBY tiba dengan mobil SUV Lexus hitam bernomor polisi B 414 RI. Mengenakan pakaian koko putih bersih dan peci hitam, SBY langsung memasuki rumah duka untuk memberikan penghormatan terakhir kepada sang legenda.
"Assalamualaikum, Alhamdulillah sehat," sapa SBY dengan ramah kepada awak media yang meliput kedatangannya.
Sebelumnya, Indonesia kehilangan salah satu putrinya terbaik, aktris dan penyanyi legendaris Titiek Puspa, yang berpulang di usia 87 tahun pada Kamis (10/4) pukul 16.25 WIB di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan. Jenazah Eyang Titiek kini disemayamkan di Wisma Puspa, Jalan Pancoran Timur Raya, Pancoran, Jakarta Selatan.
Pagi ini, terlihat haru, sejumlah kerabat, rekan sesama artis, dan tokoh masyarakat terus berdatangan untuk bertakziah dan mendoakan kepergian Eyang Titiek Puspa. Karangan bunga sebagai ungkapan duka cita dari berbagai kalangan, mulai dari rekan artis hingga pejabat negara, tampak menghiasi Jalan Pancoran Timur Raya dan halaman Wisma Puspa.
Di antara karangan bunga yang terlihat, tertera nama-nama besar seperti Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka; Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri; Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY); Presiden RI ke-7, Joko Widodo (Jokowi); Sekretaris Kabinet (Seskab), Teddy Indra Wijaya; Basuki Tjahaja Purnama; Menteri BUMN, Erick Thohir; Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto; Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno; serta ungkapan duka dari grup musik Gigi, D'Masiv, Krisdayanti, dan banyak lainnya.
Sebuah ambulans telah tiba di Wisma Puspa, bersiap mengantarkan jenazah penyanyi lagu abadi 'Kupu-Kupu Malam' itu ke peristirahatan terakhir. Rencananya, Eyang Titiek Puspa akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir Blok AA1 Blad 48 pada pukul 13.00 WIB atau setelah ibadah salat Jumat."
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta