Ambon, iNewsAmbon.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan Kota Ambon pada Kamis (13/7/7/2023) masih akan diguyur hujan. Sementara BPBD Kota Ambon mengingatkan potensi pohon tumbang dan longsor di beberapa wilayah.
Hujan diprakirakan terjadi sejak pagi hari hingga sore hari. Sedangkan pada malam hari cuaca akan berawan.
Adapun suhu udara berkisar pada 23 - 30 derajat Celcius dengan tingkat kelembaban 75 - 90 persen, serta kecepatan angin 30 kilometer per jam.
Sementara itu, Plt Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ambon, Fahmy Salatalohi menjelaskan akibat hujan dan angin kencang yang melanda Kota Ambon menyebabkan sejumlah pohon tumbang.
“Pohon tumbang terjadi di Desa Tawiri, Hative Besar dan Hunuth Kecamatan Teluk Ambon, kawasan Halong Baru dan Desa Lateri Kecamatan Baguala," kata Fahmy Salatalohy, Rabu (12/7/2023).
Ia menyatakan, selain pohon tumbang sejumlah kawasan juga terancam longsor yakni Kelurahan Waihoka, Batu Meja, Negri Hutumuri, Dusun Tuni dan Kusu- Kusu Kelurahan Urimessing,
Terdata delapan titik longsor dan delapan unit rumah terancam longsor dan 10 rumah terdampak banjir.
Editor : Nevy Hetharia
Artikel Terkait