get app
inews
Aa Text
Read Next : Debat Pilgub Maluku: Tiga Paslon Sampaikan Visi-Misi untuk Maluku Maju

Komandan Kodim 1507 Saumlaki Diganti, Danrem Binaiya Pimpin Serah Terima

Sabtu, 08 Juli 2023 | 16:23 WIB
header img
Sarah terima Dandim 1507 Saumlaki

AMBON, iNewsAmbon.id – Komandan Kodim 1507 Saumlaki berganti dari pejabat lama Letkol Inf Didik Teguh Waluyo kepada pejabat baru Letkol Inf  Hendra Suryaningrat,Sos.

Seremoni pergantian dan serah terima jabatan dipimpin Komandan Korem 151/Binaiya, Brigjen TNI Aminton Manurung, S.I.P, di Baileo Slamet Ryadi, Makorem 151/Binaiya, Kota Ambon, Sabtu (08/7/2023).

Letkol Inf Didik Teguh Waluyo selanjutnya mendapat amanah jabatan sebagai Kasubbag Dukungan Administrasi Pengamanan Biro Pengamanan Setmilpres Kemensetneg. Sedangkan Letkol Inf  Hendra Suryaningrat,Sos semula menjabat sebagai Dandeninteldam Jaya.

Rangkaian acara Sertijab mencakup tradisi penerimaan, penyerahan tongkat komando, penanggalan dan pemasangan tanda jabatan, penandatanganan berita acara Sertijab Dandim dan Persit, pengambilan sumpah jabatan, penandatanganan fakta integritas, dan tradisi pelepasan.

Brigjen TNI Aminton Manurung, S.I.P, dalam amanatnya mengatakan, sebagai  Komandan   Korem 151/Binaiya dan selaku pribadi menyampaikan ucapan  terima  kasih  dan  penghargaan yang tulus atas segala pengabdian dan loyalitas Letkol Inf Didik Teguh Waluyo selama menjabat sebagai Komandan Kodim 1507/Saumlaki.

Editor : Nevy Hetharia

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut