Masih di kelas yang sama, Rini Balu (Jatim) menang angka atas Ayu Nalisa (Jambi). Andini (Sulsel) mengalahkan Qidzura (Kaltim).
TIM MALUKU
Sementara itu, Tim tinju Maluku yang akan berlaga di ajang ini berkekuatan 11 atlet (8 petinju putra dan 3 putri).
Ke-11 petinju tersebut didampingi tiga pelatih yakni Simon Nahumury, Ricky Tauran dan Danny L, serta Ketua Pertina Maluku M. Arief Hentihu.
Adapun para petinju yaitu Wellem Matinahoruw kelas 48-51 kg, Waldimer Hengstz 48-51 kg, Novi Sahuleka 51-54 kg, Jance Masrikat 54-57 kg, Julius Lumoly 57-60 kg, Rifaldo Souhoka 60-63 kg, Stevi Nikolebu 63-67 kg dan Fandri Tukane 67-71 kg.
Tiga petinju putri adalah Wa Isma kelas 46-48 kg, Sela Soplanit 50-52 kg dan Merlin Heatubun 54-57 kg.
Informasi yang dihimpun media ini, keberangkatan tim tinju sebagai cabang olahraga prioritas atau andalan yang selalu jaga pamor Maluku di arena PON, kali ini hanya modal semangat dan motivasi para atlet, pelatih dan ofisial untuk bela nama daerah, tapi minim fasilitas dan perhatian dari KONI Maluku.
Editor : Nevy Hetharia