Lomba Pespawari Kecamatan Baguala Pertandingkan 10 Kategori

Aldi Josua
Pembukaan Lomba Pesparawi Kecamatan Baguala, Sabtu (5/8/2023). (foto: diskominfosandi kota ambon)

AMBON, iNewsAmbon.id - Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) Tingkat Kecamatan Baguala digelar di Aula SPMA Ambon, Sabtu (5/8/2023).

Ada 10 kategori yang dilombakan yakni Paduan suara dewasa campuran (4 peserta), padua suara pria (2), paduan suara remaja/pemuda campuran (4).

Juga paduan suara anak (2), solo anak 6-8 tahun (4), solo anak 9-12 (8), solo remaja/pemuda (2), solo remaja/pemuda putri (4), vokal grup (1) dań musik pop gereja (1).

Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena mengatakan pelaksanaan Lomba Banding Nyanyi Pesparawi memiliki manfaat besar, baik secara internal maupun eksternal.

“Minimal secara internal kita bergereja, dapat menjadi sarana meningkatkan kualitas umat lewat bernyayi, tetapi secara eksternal mampu memberikan kesempatan generasi muda Gereja mengikuti lomba hingga tingkat nasional,” ujarnya.

Pemkot Ambon, kata Wattimena, terus berupaya mewujudnyatakan branding Ambon City Of Music, yang sejak 31 Oktober 2019 lalu mendapat predikat atau pengakuan tdari badan dunia UNESCO.

Pengakuan ini, disambut dengan luar biasa. Tetapi upaya mempertahankan kota ini layak mendapatkan pengakuan itu, menjadi pekerjaan rumah yang berat bagi semua.

“Membangun ekosistem ekonomi kreatif berbasis musik, tidak hanya dilakukan pemerintah. Namun butuh juga dukungan dan kerjasama seluruh elemen masyarakat di Kota Ambon. Termasuk oleh Lembga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD),” tandasnya.

Oleh sebab itu, Bodewin menyebutkan, dengan pelaksanan Pesparawi tingkat Kecamatan yang dimulai dari Kecamatan Baguala, yang jadi harapan warga Kota Ambon yakni Ambon sebagai Kota Musik Dunia, dapat terus terimplementasi.

Editor : Nevy Hetharia

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network