Malut United Rekrut Pesepakbola Persebaya Asal Tulehu Muhammad Alwi Slamat

Rudi
Malut United rekrut gelandang asal Persebaya Surabaya Muhammad Alwi Slamat.

TERNATE, InewsAmbon.id - Malut United melakukan perekrutan baru gelandang asal Persebaya Surabaya Muhammad Alwi Slamat

Rekrutmen terhadap pesepakbola asal Tulehu Ambon ini dilakukan Tim Liga 2 Indonesia ini untuk memperkuat kedalaman skuat.

"Bergabungnya Alwi Slamat memang seperti menyambung antara kebutuhan tim dan keinginan sang pemain," kata pelatih Malut United, Imran Nahumarury dalam rilis tertulis, Sabtu (28/10/2023).

Alwi Slamat dikenal sebagai gelandang yang pernah memperkuat Semen Padang, PSMS Medan, dan terakhir Persebaya Surabaya. Usianya 24 tahun, kelahiran 16 Desember 1998.

Putera Tulehu, Maluku Tengah, ini akan memperkuat Malut United mulai paruh kedua musim ini. Ia dikontrak selama tiga tahun.

Menurut Imran, Alwi memiliki sejumlah kelebihan yang dibutuhkan tim. Selain berperan sebagai gelandang di posisi 8, kepemimpinan Alwi di lini tengah dianggap bisa membantu Malut United.

Editor : Nevy Hetharia

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network