"Senin pagi penimbangan badan pada markas Yonif Raiders 733 Masariku Waiheru. Selanjutnya para petinju yang dari luar Kota Ambon menginap di Wisma Haji Waiheru," tutur Nanulaita.
Ia mengatakan, pertandingan akan dimulai pada pukul 13.00 WIT. Sambil menunggu utusan dari Mabes TNI yang akan membuka secara resmi kejuaraan sekitar pukul 14.00 WIT.
Nanulaita menjelaskan, 30 an kontingen yang terdaftar berasal dari Sasana, Pengcab dan Pengprov Pertina dari Maluku, NTT, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Selatan, Kalimantan Barat, Papua, Papua Selatan, dan Papua Barat.
Selain dari Pengprov, beberapa Pengcab kabupaten kota dan sasana tinju Satuan TNI di luar daerah maupun di Maluku juga turut berpartisipasi.
Di antaranya Kodim Kota Bekasi, Depok, Bogor, Divisi 2 Kostrad Malang, Kota Batu, Dispamna AU, Waingapu, Divisi 1 Kostrad, Bataliyon Arhanud 9 Kodam Udayana, Puspal AD, Jayapura.
Selanjutnya Teluk Wondama, Asmat, Membramo, Kaimana, Ambon, Tual, Maluku Tenggara, Maluku Tengah, Kodim 1513 SBB, Buru Selatan, RN Team, Pengcab Aru, KKT, MBD dan Kodim 1503 Namlea.
Diharapkan, masyarakat Kota Ambon dapat turut meramaikan event akbar tersebut, sekaligus mensukseskan kejuaraan tinju level nasional yang sudah lama tidak dilaksanakan di daerah ini.
Editor : Nevy Hetharia
Artikel Terkait