get app
inews
Aa Read Next : Bencana di Kota Ambon Akibat Cuaca Ekstrem: 140 Kejadian, 93% Tanah Longsor

Pengobatan Pasien Kusta di Kota Ambon Terus Didampingi Intensif Agar Sembuh

Jum'at, 15 Desember 2023 | 03:13 WIB
header img
Pasien kusta di Kota Ambon terus mendapat pendampingan perawatan mandiri

AMBON, iNewsAmbon.id - Dinas Kesehatan Kota Ambon intensif mendampingi pasien kusta dalam menjalani pengobatan guna meminimalkan kasus kusta.

"Pendampingan pasien dilakukan petugas puskesmas di daerah binaan, juga petugas pemegang program kusta, yang lebih mengetahui lokasi, untuk memantau pasien kusta harus minum obat sampai sembuh," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, Wendy Pelupessy, Kamis (14/12/2023).

Ia mengatakan pendampingan yang dilakukan untuk membantu proses pengobatan agar kusta bisa segera sembuh dan tidak menular, terutama penderita yang memiliki luka.

Sebelum dilakukan pendampingan, terlebih dahulu dilakukan pemeriksaan. Jika ditemukan tanda dan gejala yang mengarah ke kusta, maka bisa dirujuk untuk melakukan pemeriksaan ke puskesmas atau RS terdekat.

"Jika positif akan diobati dan ada pendampingan petugas untuk merawat pasien," katanya.

Kusta merupakan penyakit menular yang sangat tidak mudah menular. Artinya tidak perlu takut jika penderitanya rutin minum obat karena tidak bisa menularkan lagi ke orang lain.

"Intinya bahwa penderita sedini mungkin minum obat secara teratur maka tidak menularkan, dengan pengobatan 6-9 bulan untuk kusta kering (PB) dan 12 - 18 bulan untuk kusta basah (MB)," timpalnya.

Editor : Nevy Hetharia

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut