Cuaca Maluku Berawan, BMKG Peringatkan Gelombang Tinggi di Kawasan Pesisir

Aldi Josua
prakiraan cuaca

AMBON, iNewsAmbon.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca Kota Ambon dan wilayah Maluku pada Sabtu (15/7/2023) berawan dan berawan tebal.

Adapun suhu udara berkisar pada  23 - 31 derajat Celcius dengan tingkat kelembaban 75 - 91 persen, serta kecepatan angin rata-rata 40 kilometer per jam.

BMKG juga mengimbau masyarakat pesisir waspada potensi gelombang tinggi hingga enam meter yang berpotensi terjadi di beberapa wilayah perairan pada 15-16 Juli 2023.

"Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada," kata Kepala Pusat Meteorologi Maritim, BMKG, Eko Prasetyo di Jakarta, Sabtu (15/7/2023).

Ia mengatakan pola angin menjadi salah satu yang menyebabkan terjadinya peluang peningkatan gelombang tinggi.

Pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari tenggara-barat daya dengan kecepatan angin berkisar 6-30 knot, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan umumnya bergerak dari timur-tenggara dengan kecepatan 6-25 knot.

"Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Natuna Utara, Laut Maluku, perairan selatan Sulawesi Utara, perairan barat Lampung, Selat Sunda bagian barat dan selatan, Laut Arafuru, perairan selatan Yos Sudarso, dan perairan selatan Merauke," paparnya.

 

Editor : Nevy Hetharia

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network