AMBON, iNewsAmbon.id - Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon, kembali menambah jumlah akademisi bergelar profesor atau guru besar yang dilakukan dalam rapat senat terbuka luar biasa.
Pengukuhan guru besar kali ini sebanyak lima orang dilaksanakan di Auditorium Unpatti di kampus Poka dipimpin Rektor nya Prof Dr M.J. Saptenno SH MH, Senin (17/7/2023).
Kelima profesor baru tersebut, tiga orang berasal dari Fakultas Hukum, satu orang dari FISIP dan satunya lagi dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.
Mereka adalah Prof Dr Dra. Elsina Titaley MSi (Guru Besar dalam Bidang Ilmu Sosiologi),
Prof Dr Ir. Yuliana Natan MS (Guru Besar dalam Bidang Ilmu Kelautan).
Prof Dr La Ode Angga S.Ag SH M.Hum (Guru Besar dalam Bidang Ilmu Hukum), Prof Dr. Adonia Ivonne Laturette SH MH (Guru Besar dalam Bidang Ilmu Hukum) dan Prof Dr. Jantje Tjiptabudy SH M.Hum (Guru Besar dalam Bidang Ilmu Hukum).
Editor : Nevy Hetharia
Artikel Terkait