Empat Anggota DPRD Kepulauan Tanimbar Pilih Gabung PSI di Pemilu 2024

Alvi Petra
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep didampingi anggota DPRD yang bergabung di PSI, saat memberikan keterangan pers di Kantor DPP PSI, Jakarta, Selasa (31/10/2023).

JAKARTA, iNewsAmbon.id - Empat anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Provinsi Maluku memutuskan bergabung di Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Keempat anggota DPRD itu yakni Wakil Ketua DPRD Tanimbar Ricky Jauwerissa, Ketua Fraksi Berkarya Richie Laurens Angito, Ketua Komisi C Gehasi Rumkedy. Mereka bertiga Fraksi Berkarya, sementara satu orang dari Fraksi PKPI yakni Wakil Ketua Komisi C Semuel Lilimwelat.

"Terima kasih memilih PSI," kata Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep di Kantor DPP PSI, Jakarta, Selasa (31/10/2023).

Kaesang menyerahkan secara simbolis jaket PSI, sebagai tanda disahkannya mereka bergabung di partai yang dipimpin putra bungsu Presiden Jokowi itu.

Anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Tanimbar Richie Laurens Angito mengatakan mereka telah melihat kiprah PSI, sebelum menyatakan untuk bergabung.

Bahkan, hal itu dikuatkan setelah Partai Berkarya yang mengantarkan mereka ke DPRD, tidak lolos sebagai partai peserta Pemilu tahun 2024.

Sementara itu, Ricky Jauwerissa menyatakan mereka telah memikirkan baik-baik sebelum memutuskan bergabung dengan PSI.

Terkait status keanggotaan mereka di DPRD, mereka turut dikuatkan oleh putusan MK Nomor 39/PUU-XI/2013 terkait permohonan pengujian Pasal 16 ayat (3) Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2011 tentang Perubahan Atas Undang-undang Nomor 2 Tahun 2008 tentang Partai Politik.

Editor : Nevy Hetharia

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network