Welmy Pariama Raih Emas, 8 Petinju Maluku akan Tampil di Ajang PON 2024

aldi josua
Petinju putri Maluku, Welmy Pariama (merah) saat pengalungan medali oleh pengurus PB Pertina, Jopie Papilaya yang juga mantan Walikota Ambon. -ist-

AMBON, iNewsAmbon.id - Petinju Maluku meraih 1 medali emas, 1 perak dan 1 perunggu pada event Pra PON II di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hal itu disampaikan Wakil Ketua Pengprov Pertina Maluku, Ongky Nanulaita kepada media ini, Selasa (31/10/2023).

Satu medali emas itu disumbangkan oleh petinju putri senior Welmy Pariama di kelas 66-70 kg.

Di partai final Senin siang, Welmy yang merupakan petinju senior mengalahkan Retno Apris dari Jawa Barat.

Kesuksesan Welmy mengantarnya akan ikut PON untuk yang keempat kalinya. Prestasinya pun di setiap PON sangat baik yaitu meraih emas atau perak.

Sedangkan satu perak disumbang oleh Merlin Heatubun di kelas 60-63 kg.

Pada partai final Merlin kalah dari petinju tuan rumah NTT Dominika Asnat Bayo.

Editor : Nevy Hetharia

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network