Tim Maluku Berada di Posisi Keempat Perolehan Medali Kejurnas Dayung 2023

Alvi Petra
Pelaksanaan Kejurnas Dayung 2023 di Pantai Carnaval Jakarta

JAKARTA, iNewsAmbon.id - Tim Maluku mencatatkan diri berada pada posisi keempat perolehan medali di ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Dayung 2023.

Tim Maluku yang dimotori pedayung rowing putri Issa Behuku berhasil meraih empat emas dan 1 Perak di ajang Kejurnas Dayung 2023 yang juga merupakan babak kualifikasi Pra PON 2024 tersebut.

Empat medali emas dan satu Perak yang dikumpulkan Tim Maluku diperoleh dari partisipasi 15 atlet dayung yang mengikuti 19 nomor yang dilombakan.

Sementara itu, di urutan pertama, Tim Jawa Barat mempertahankan dominasinya di Kejurnas Dayung 2023 dengan raihan 20 medali emas dari 45 medali emas yang disediakan.

Di posisi kedua pada Kejurnas Dayung 2023 ditempati oleh tim DKI Jakarta dengan perolehan 11 medali emas, delapan medali perak, dan sepuluh medali perunggu.

Sedangkan untuk posisi ketiga dihuni tim Sulawesi Tengah dengan empat medali emas dan dua medali perak.

Editor : Nevy Hetharia

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network