Cinta Sakota, Lagu Everlasting Mitha Talahatu yang Selalu Dinyanyikan Pasha Ungu

Alvi Petra
Salah satu penampilan Mitha Talahatu saat melantunkan lagu Cinta Sakota.

AMBON, iNewsAmbon.id – Salah satu karya penyanyi Pop Ambon Mitha Talahatu, Cinta Sakota, merupakan lagu yang boleh dikata everlasting song. Lagu ini abadi dan identik dengan Mitha.

Setiap kali dalam konser Mitha Talahatu di berbagai daerah di Indonesia, selalu lagu Cinta Sakota di-request para penonton, selain lagu Sayang.

Padahal Cinta Sakota, bukan lagu baru, melainkan lagu lawas yang dinyanyikan Mitha sejak sebelum Youtube maupun berbagai platform digital menjamur.

Mengapa lagu ini begitu melegenda dan identik dengan Mitha? Jika berkaca dari filosofi musik almarhum Glenn Fredly, setiap lagu yang diciptakan dan dinyanyikan akan mencari sendiri pendengarnya.

Semua itu berjalan alami, tak bisa direkayasa. Lagu Cinta Sakota bisa everlasting karena lirik dan nada dan vokal Mitha merasuk dalam sanubari para penikmat musik di mana dan darimana saja berasal.

Memang harus diakui, lagu Cinta Sakota ini sarat dengan makna. Lagu yang sesungguhnya menggambarkan perasaan jatuh cinta ini mampu dikemas dengan menyertakan sejumlah lokasi di Kota Ambon.

Editor : Nevy Hetharia

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network