Sekedar informasi, sebelumnya Malut United berkandang di Stadion Sultan Agung Bantul dan juga Stadion Madya Senayan Jakarta. Tim promosi itu selama lolos ke Liga 1 bermain di Jawa.
Selain itu, nantinya tim Persis Solo menjadi tamu pertama di Stadion Gelora Kie Raha. Stadion yang merupakan markas Malut United tersebut akhirnya lolos verifikasi Liga 1 musim ini
"Tanggal 19 (November) kami sudah berangkat tandang ke markas Malut United. Kami juga akan menjadi tim pertama di Liga 1 musim ini yang bertandang ke Ternate. Sebelumnya, belum pernah ke sana. Kami jadi tim pertama yang mencoba lapangannya," ucap Manajer Persis Solo Chairul Basalamah dikutip dari Radar Solo.
Malut United kini masih berada di peringkat 12 klasemen sementara Liga 1 dengan point 11. Sedangkan Persis Solo di urutan 16 dengan point 7.
Editor : Nevy Hetharia
Artikel Terkait