AMBON, iNewsAmbon.id - Sejumlah warga Negeri Kamarian, Kecamatan Kairatu, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), melakukan aksi palang jalan lintas Seram pada Senin (26/02/2024).
Dalam aksi tersebut, mereka menggunakan balok kayu sebagai bentuk protes terhadap jalannya Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024 yang mereka anggap tidak adil.
Aksi palang jalan ini berlangsung di depan rumah Markus Pattirane, melibatkan sekitar 30 warga dari Negeri Kamarian di bawah pimpinan Deki Tupanwael.
Menurut Kasubsi Penmas Polres SBB, Ipda Samuel, aksi dimulai sekitar pukul 13.00 WIT.
Tidak lama setelah aksi dimulai, Kapolsek Kairatu, Iptu Aris, bersama sejumlah anggota tiba di lokasi kejadian.
Koordinator aksi, Deki Tupanwael, meminta agar dilakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 4 Negeri Kamarian karena dugaan kecurangan.
Editor : Nevy Hetharia