Sambut HUT RI ke-78, AMGPM Ambon Canangkan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih

Rudi
Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena menyerahkan bendera Merah putih kepada Pengurus AMGPM Daerah Kota Ambon dan masyarakat lainnya.

AMBON, iNewsAmbon.id - Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AMGPM) Daerah Kota Ambon,  bekerjasama dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Ambon melaksanakan kegiatan pembagian bendera Merah Putih.

Kegiatan menyongsong HUT RI ke-78 dilaksanakan di Pattimura Park dan melibatkan Pengurus Cabang serta Pengurus Ranting bersama para pelajar, Rabu (19/7/2023).

Pencanangan ditandai dengan penyerahan bendera Merah Putih kepada perwakilan camat dan lurah serta pengurus AMGPM di 21 cabang dan 103 ranting, agar sang saka merah putih berkibar di seluruh penjuru kota Ambon.

Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena mengatakan pembagian bendera merah putih bagi kader AMGPM Kota Ambon merupakan upaya positif untuk membangun rasa cinta Tanah Air dari seluruh warga kota Ambon.

Bendera merah putih merupakan identitas, simbol dan alat pemersatu seluruh masyarakat di wilayah NKRI, karena itu Pemkot memberikan apresiasi kepada jajaran AMGPM yang telah berkolaborasi dan berinisiatif untuk melakukan kegiatan menyongsong HUT RI ke 78.

Editor : Nevy Hetharia

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network