AMBON, iNewsAmbon.id - Peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-40 di Maluku dipusatkan di Lapangan Merdeka, Kota Ambon, Sabtu (9/9/2023).
Gubernur Maluku Murad Ismail bertindak selaku Pembina Apel pada Puncak Haornas ke-40 Tahun 2023, yang dipusatkan di Lapangan Merdeka Ambon, Sabtu (9/9/2023).
Turut hadir pada apel,peringatan Haornas Forkopimda Provinsi Maluku, Sekretaris Daerah Maluku, Sadali Ie, Ketua TP-PKK Provinsi Maluku, Ny. Widya Praiwi Murad, para Asisten dan Staf Ahli Gubernur, Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah Provinsi Maluku, Pimpinan Lembaga Vertikal, ASN dan Non ASN Lingkup Pemerintah Provinsi Maluku, Tokoh Pemuda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan unsur lainnya.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Ario Bimo Nandito Ariotedjo dalam amanatnya yang dibacakan oleh Gubernur Maluku Murad Ismail mengatakan, bahwa momentum Haornas tahun ini sebagai wujud bangkitnya olahraga setelah dua tahun dibatasi akibat pandemi Covid 19.
Dikatakan, olahraga sangat penting untuk mencetak generasi bangsa yang bugar dan produktif sekaligus semangat untuk mencetak para pemenang kompetisi pada ajang internasional demi keharuman bangsa dan negara.
”Untuk mencapai itu, tahapan panjang harus diawali pembudayaan olahraga, pembinaan sejak usia dini secara berjenjang dan sistematis serta didukung dengan penerapan sport sciense,” ungkapnya.
Adapun tema Haornas ke-40 tahun ini yakni ”Gelanggang Semangat Pemenang”. Tema ini merupakan rangkaian dari berbagai macam bentuk apresiasi terhadap para olahragawan dan segenap lapisan masyarakat Indonesia yang mengharumkan nama bangsa dalam pentas olahraga dunia.
Editor : Nevy Hetharia
Artikel Terkait