Pemkot Ambon Terima Penghargaan ProKlim dari Kementerian Lingkungan Hidup

aldi josua
Pj Wali Kota Ambon Dominggus N.Kaya (kanan) menerima penghargaan Pembina Program Kampung Iklim (ProKlim) dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya, dalam Puncak Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan, Energi Baru Terbarukan.

AMBON, iNewsAmbon.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menerima penghargaan sebagai Pembina Program Kampung Iklim (ProKlim) dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK). 

Penghargaan tersebut diberikan oleh Menteri LHK, Siti Nurbaya, pada Puncak Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan, Energi Baru Terbarukan (LIKE 2). 

Penjabat Wali Kota Ambon, Dominggus Kaya, menyampaikan rasa syukur atas penghargaan ini, yang menandai keberhasilan Pemkot Ambon dalam menetapkan kebijakan dan membina ProKlim di wilayahnya.

"Kami bersyukur dan berharap program ini terus berkelanjutan, untuk mewariskan lingkungan hidup yang baik kepada generasi mendatang," ujar Dominggus.

Kota Ambon juga menjadi satu-satunya penerima penghargaan pembina ProKlim di wilayah Regional Maluku - Papua. 

Selain itu, Kampung Kusu-Kusu Sereh di Negeri Nusaniwe, Kecamatan Sirimau, juga meraih penghargaan Trophy ProKlim kategori Utama. 

Penghargaan ini diberikan karena kampung tersebut telah melakukan adaptasi dan mitigasi terhadap perubahan iklim dengan baik.

Editor : Nevy Hetharia

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network