Polri sebagai alat negara di bidang penegakkan hukum, kata Irjen Latif, mempunyai peranan yang sangat penting dalam mendukung kebijakan pemerintah. Diantaranya memberikan perlindungan terhadap perempuan dan anak-anak dari kekerasan maupun penyiksaan.
Kapolda mengatakan, selain menegakkan hukum secara tegas kepada para pelaku kejahatan terhadap perempuan dan anak, pihaknya juga gencar melaksanakan pencegahan.
Pencegahan kekerasan terhadap perempuan dan anak dilakukan dengan cara melaksanakan sosialiasi serta penyuluhan oleh Bhabinkamtibmas di daerah masing-masing. Hal yang sama juga dilakukan oleh Polwan Polda Maluku dan jajaran dengan mengunjungi sekolah-sekolah mulai dari PAUD/TK, SD, SMP maupun SMA sederajat.
“Kita juga melakukan pencegahan dini yang dimulai dari anak-anak oleh personel Polwan. Bahkan menciptakan lagu “Menjaga Diri” dengan gerakannya. Kami juga berharap Maluku dapat menjadi provinsi yang sangat ramah terhadap perempuan dan anak,” harapnya.
Selanjutnya Polda Maluku juga akan terus bersinergi dengan instansi terkait dan tokoh masyarakat untuk meningkatkan perlindungan terhadap perempuan dan anak.
Editor : Nevy Hetharia
Artikel Terkait