Berkas Perkara dan Tersangka Lima Komisioner KPU Aru Dilimpahkan ke Jaksa Pekan Ini

Novi
Kantor KPU Kabupaten Kepulauan Aru

AMBON, iNewsAmbon.id - Polres Kepulauan Aru segera melimpahkan berkas perkara lima komisioner KPU Kabupaten Kepulauan Aru yang diduga terlibat dugaan kasus korupsi Dana Hibah.

Rencananya, pelimpahan berkas perkara dan tersangka tahap dua kepada penyidik Kejaksaan Negeri Aru akan dilakukan pekan ini.

Lima komisioner KPU Aru yang telah jadi tersangka adalah Mustafa Darakay selaku ketua KPU, Yoseph Sudarso Labok, Mohamad Adjir Kadir, Kenan Rahalus dan Tina Jovita Putnarubun.

“Penyerahan lima tersangka dugaan korupsi penyalahgunaan dana hibah Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Aru pada KPU Kabupaten Kepulauan Aru tahun 2020 beserta barang buktinya kepada kejaksaan pada pekan ini,” kata Kapolres Kepulauan Aru, AKBP Dwi Bachtiar Rivai melalui PS Kasat Reskrim Iptu Andi Amrin, Selasa (12/12/2023).

Iptu Andi Amrin menjelaskan kasus tersebut direncanakan sudah dilimpahkan beberapa hari lalu.

Namun  tertunda karena lima tersangka menyurati tentang  kehadiran mereka dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Bawaslu Provinsi Maluku di Kota Ambon dan  harus berangkat ke Jakarta untuk pengawasan pencetakan surat suara.

"Prinsip kita adalah yang penting mereka kooperatif. Jadi, kalau dikatakan kasusnya mandek, sekali lagi itu tidak benar," ujar Amrin.

Terkait penanganan kasus yang merugikan negara Rp 2,8 M ini, lanjut Amrin, penyidik telah melaksanakan proses tahap II atas tersangka Agustinus Ruhulesin sebagai Sekretaris KPU Kabupaten Kepulauan Aru pada 7 November 2023 lalu, dan  ditahan di  Lapas Dobo.

"Dalam kasus ini total ada enam tersangka, lima komisioner KPU dan sekretaris KPU. Untuk sekretaris KPU ini sudah ditahan saat dilakukan Tahap II," timpalnya.

Editor : Nevy Hetharia

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network