Franz Beckenbauer, Salah Satu Pesepakbola Terbaik Abad 20 Itu Sudah Tiada

Novi Pinontoan
Kolase foto Frans Beckenbauer mengangkat piala dunia saat berstatus premian (kiri) dan saat menjadi pelatih (kanan)

Bersama Munchen dia telah sumbangkan 14 trophy. Diantaranya 5 juara Bundesliga dan 3 juara Liga Champions UEFA.

Juga penerima dua penghargaan Ballon D'or pada tahun 1972 dan 1976. Serta empat piala DFB, satu piala UEFA Winners, dan satu Piala Interkontinental.

Beckenbauer tetap menyumbangkan kemampuannya dalam sejarah sepakbola, memenangkan gelar Piala Eropa (1972) dan Piala Dunia (1974) sebagai pemain, serta Piala Dunia (1990) sebagai pelatih timnas Jerman.

Beckenbauer, yang juga merupakan legenda klub Bayern Muenchen , telah menginspirasi lebih dari satu generasi dengan ketepatan dan karismanya sebagai pemimpin tim serta kesuksesannya sebagai pelatih kepala.

Kepemimpinan dan sportifitas Beckenbauer di lapangan diakui dunia. Bahkan bersama pesaingnya yang jadi rivalitas utama mereka di era 1970 an, yakni legenda Belanda Johan Cruyff keduanya malah bersahabat di luar lapangan serta bersama main dan akhiri karier di klub Cosmos New York sekitar tahun 1980.

Selamat jalan legenda sepakbola. Dunia tetap mengenangmu. 

Editor : Nevy Hetharia

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network