Anak Ketua DPRD Kota Ambon Dihukum 4 Tahun Penjara

Aldi Josua
Terdakwa Abdi Toisutta saat sidang Nota Pembelaan atas tuntutan jaksa di Pengadilan Negeri Ambon.

Pengacara terdakwa Abdi, Munir Kairoti, menyatakan bahwa kliennya akan mempertimbangkan putusan tersebut. Sidang kemudian ditutup.

Perbuatan Abdi terungkap melalui penyebaran video penganiayaan yang dilakukannya, yang kemudian menjadi viral di berbagai platform media sosial. Kejadian itu terjadi pada Minggu, 30 Juli 2023, di Talake, Kecamatan Nusaniwe, depan rumah Bripka Alamsyah Bakker.

Muhammad Fajri Semarang bersama korban, Rafli Rahman, saat itu sedang menggunakan sepeda motor.

Saat melintasi gapura lorong Masjid Talake, mereka hampir bersenggolan dengan Abdi yang sedang berjalan menuju rumahnya.

Tanpa alasan yang jelas, Abdi langsung memukul korban di bagian kepala, yang masih menggunakan helm.

Korban akhirnya pingsan dan dilarikan ke rumah sakit, tetapi nyawanya tidak tertolong.

Visum et repertum di Rumah Sakit Bhayangkara Ambon menyatakan adanya pendarahan pada kepala dan gangguan pernafasan akibat benturan benda tumpul.

Editor : Nevy Hetharia

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network