Terbukti, Pelatda PON baru digelar pada akhir Juni 2024. Padahal PON dimulai awal Sepetember, kemudian tanpa adanya program try out.atau uji coba.
Provinsi lain Pelatda nya 4 hingga 6 bulan sebelumnya, itu pun disertai ikut event uji coba.
Di sisi lain, atlet, pelatih dan ofisial banyak yang kaget saat terima jaket kontingen, ternyata bernuansa biru hitam. Hal ini tidak lasim dengan tradisi Maluku di event PON yaitu merah hitam.
Mereka menilai sangat bernuansa politik, karena ketua dan beberapa pengurus inti KONI adalah pembina dan kader parpol tertentu.
Meski fokus serta perhatian KONI dan Pemprov Maluku kurang atau minim, namun dengan yakinnya Ketua Harian KONI Maluku, Mustafa Kamal beraninya targetkan naik peringkat di PON 2024 dibanding PON 2021 Papua.
Di PON Papua, kontingen Maluku finis di urutan 21 dari 34 provinsi, dengan total medali 15 yaitu 5 medali emas, 4 perak dan 6 perunggu.
“Dengan perolehan 5 medali emas di PON sebelumnya, saya sangat yakin bahwa Maluku tahun ini dapat peroleh medali emas sebanyak 10 sampai 15 medali emas pada PON XXI,” kata Mustafa Kamal kepada media, Kamis (18/7/2024) lalu.
Editor : Nevy Hetharia
Artikel Terkait